Semakin Seru, Cap Kapal Checkmate Championship Series Kedua di Malang

29 Jan 2023
Semakin Seru, Cap Kapal Checkmate Championship Series Kedua di Malang

Malang, 29 Januari 2023 - Cap Kapal Checkmate Championship Series Kedua yang telah digelar di Cyber Mall, Malang. Kompetisi kali ini sukses menghadirkan ratusan pecatur muda untuk berkompetisi catur di Malang. Sebelumnya kompetisi ini diadakan pertama kali di Surabaya dan lanjut yang kedua di Malang.


Tercatat jumlah peserta kali ini sebesar 220 dengan kategori U10, U14, dan U18 Putra maupun Putri se-Jawa Timur. PERCASI (Persatuan Catur Seluruh Indonesia) wilayah Jawa Timur ikut mensukseskan acara ini dan tidak sedikit juga mereka menilai bakat-bakat muda pecatur di kompetisi ini.


Para pecatur muda ini saling berkompetisi demi memenagnkan total hadiah sebesar Rp 20.000.000 dari PT Susanti Megah, induk perusahaan Garam Cap Kapal. Kali ini kompetisi ini semakin seru karena banyak para pemain catur muda saling adu keahlian dan mentalitasnya.


Garam Cap Kapal telah berkomitmen sejak 1978 melalui produk garam beryodium untuk mencerdaskan anak-anak bangsa dan mengurangi risiko stunting sejak dini. Melalui kompetisi ini juga, Garam Cap Kapal berharap banyak anak muda di Indonesia termotivasi untuk selalu berkarya dan berkompetisi secara sehat sampai ke tingkat dunia.